Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jumlah Harta Kekayaan Jokowi Meroket Selama Pandemi, Ini Reaksi Novel Bamukmin

Senin, 13 September 2021 – 07:56 WIB
Jumlah Harta Kekayaan Jokowi Meroket Selama Pandemi, Ini Reaksi Novel Bamukmin - JPNN.COM
Pidato Presiden Jokowi. Foto: Ricardo/JPNN.com

Novel Bamukmin juga meminta agar dugaan mafia Covid-19 harus diusut.

"Dugaan mafia Covid-19 atas bisnis vaksin atau alat kesehatan dan cek kesehatan melalui swab dan PCR, sehingga bisa tahu kejahatan kemanusian yang biadab dengan ratusan ribu nyawa melayang," tutur Novel.

Oleh karena itu, lanjut Novel, alasan tersebutlah yang memacu semangatnya ingin menyalonkan diri sebagai wakil presiden pada Pilpres 2024 mendatang.

"Insyaallah dengan izin Allah. Kalau Allah jadikan saya wapres, maka saya siap miskin dan apa yang saya dapat semua buat rakyat," sambung Novel Bamukmin.

KPK baru-baru ini merilis harta kekayaan pejabat selama setahun ini.

Komisi antirasuah itu mengungkapkan bahwa 70,3 persen kekayaan para pejabat mengalami kenaikan selama setahun terakhir atau di masa pandemi Covid-19.

Adapun, harta kekayaan pejabat yang mengalami kenaikan itu di antaranya Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang dilaporkan naik Rp 8,8 miliar setahun terakhir.

Kekayaan Jokowi itu kini tercatat Rp 53,2 miliar.

Novel Bamukmin mengomentari harta kekayaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah menteri yang meroket semasa pandemi Covid-19

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close