Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jumlah PNS di Pemprov Bakal Berkurang

Kamis, 15 September 2016 – 01:17 WIB
Jumlah PNS di Pemprov Bakal Berkurang - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - TANJUNG SELOR – Pegawai Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara bakal berkurang. Padahal, tambahan pegawai sebenarnya dianggap sangat mendesak bagi Kaltara.

Data Biro Kepegawaian dan Diklat Setprov Kaltara dari Januari hingga September tahun ini menunjukkan, usia sembilan pegawai telah masuk batas maksimal sesuai Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara.

Kepala Biro Kepegawaian Muhammad Ishak mengatakan, dari para pegawai itu, sebagian sudah terdaftar di BKN. Beberapa di antaranya masih dalam proses administrasi.

Sembilan pegawai yang pensiun berasal dari RSUD Tarakan, Dispenda Kaltara, Dishubkominfo, Sekretariat KPU Kaltara, Badan Lingkungan Hidup, dan Dinsosnakertrans.

“SK pensiun yang sudah ada baru lima orang. Sedangkan empat orang lainnya masih dalam proses,” ujarnya di laman Radar Tarakan, Rabu (14/9).

Berdasarkan peraturan, lanjutnya, masa tugas pegawai eselon III dan IV di usia 58 tahun. Sedangkan eselon I dan II usia 60 tahun. Pegawai yang pensiun akan diberikan kompensasi atas pengabdian yang telah dijalankan selama berkarier sebagai PNS.

“Tunjangan pensiun disesuaikan dengan golongan atau pangkatnya. Tapi yang memberikan tunjangan bukan di kami, melainkan di Tabungan dan Asuransi Pensiun (Taspen),” ungkapnya. (san/fen/jos/jpnn)

TANJUNG SELOR – Pegawai Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara bakal berkurang. Padahal, tambahan pegawai sebenarnya dianggap sangat mendesak

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News