Jutaan Dolar Upeti CIA ke Kantor Karzai
Selasa, 30 April 2013 – 07:13 WIB
Belakangan, dana dari CIA itu beralih-fungsi menjadi lahan untuk korupsi. Sebab, tak banyak pejabat pemerintah yang tahu soal aliran dana tersebut. "Sebenarnya, sumber korupsi terbesar di Afghanistan adalah AS," ungkap salah seorang pejabat di Washington yang tak mau disebutkan namanya.
Menurut pejabat itu, AS bisa dengan mudah mengalirkan sejumlah besar dana ke pemerintahan Karzai hanya demi melancarkan kampanye perang antiteror di negara yang dikuasai Taliban pada 1996-2001 tersebut. Tetapi, setelah dana terkirim, AS tidak lagi mengawasi penggunaannya.
Pejabat anonim itu menambahkan bahwa strategi yang diterapkan AS sejak era Perang Iraq tersebut sebenarnya tidak efektif. Alih-alih memperkuat pengaruh Washington atas pemerintahan yang bersangkutan, dana besar itu malah dikorupsi segelintir orang untuk memperkaya diri. Bahkan, ada juga yang memakai dana tersebut untuk mendukung gerakan radikal anti-AS.