Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kabar Baik Buat UMKM, Simak Nih Penjelasan Erick Thohir

Senin, 10 Agustus 2020 – 21:45 WIB
Kabar Baik Buat UMKM, Simak Nih Penjelasan Erick Thohir - JPNN.COM
Pelaksana Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Erick Thohir. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kabar baik untuk pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), bahwa pemerintah telah menyiapkan dana bantuan produktif.

Rencana penyaluran dan untuk 12 juta UMKM itu, disampaikan oleh Pelaksana Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Erick Thohir.

"Ada bantuan UMKM produktif, mudah-mudahan satu hingga dua minggu ini diumumkan, 12 juta untuk mikro ritel akan dibantu Rp 2,4 juta," ujar Erick Thohir yang juga Menteri BUMN di Jakarta, Senin.

Erick Thohir mengemukakan bahwa dalam melaksanakan program itu, pemerintah menganggarkan dana sebesar Rp 28,8 triliun

Ia menambahkan, pemerintah juga memberikan subsidi bunga kredit UMKM yang saat ini sudah berjalan.

"Tapi masih dicek jalannya kenceng atau setengah kenceng. Tugas Komite Pelaksana mempercepat dan memastikan implementasi," kata Erick Thohir.

Selain program bantuan bagi UMKM, Erick Thohir mengatakan pemerintah juga menyiapkan program untuk pekerja formal yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

Sebelumnya Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian meyakini program subsidi upah kepada pekerja formal yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan, akan mendorong daya beli masyarakat, dan menggerakkan konsumsi rumah tangga sehingga membantu momentum pemulihan ekonomi di kuartal III 2020.

Bagian dari upaya pemulihan ekonomi nasional imbas pandemi, Erick Thohir menyatakan bahwa pemerintah telah menyiapkan sejumlah program terutama untuk pelaku UMKM di tanah air.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News