Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kabar Terbaru Penanganan Kasus Kematian Dante, Anak Tamara Tyasmara

Kamis, 22 Februari 2024 – 05:59 WIB
Kabar Terbaru Penanganan Kasus Kematian Dante, Anak Tamara Tyasmara - JPNN.COM
Tamara Tyasmara (tengah) dan ibunya, Ristya Aryuni (kiri) di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (21/2). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Penanganan kasus kematian Dante, anak Tamara Tyasmara dan Angger Dimas masih terus berlanjut.

Kabar terbaru, Tamara Tyasmara kembali mendatangi Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan pada Rabu (21/2).

Dia datang mendampingi ibundanya, Ristya Aryuni yang menjalani pemeriksaan tambahan sebagai saksi.

"Pemeriksaan hari ini ibunda Tamara terkait keterangan tambahan yang 2 hari lalu disampaikan," kata kuasa hukum Tamara Tyasmara, Sandy Arifin.

Menurut Sandy Arifin, Ristya Aryuni mendapat sekitar 11 pertanyaan dari pihak kepolisian.

Pada kesempatan tersebut, pihak Tamara Tyasmara juga memberikan bukti tambahan.

"Terus dari Tamara sendiri hanya menemani, ada sedikit tambahan bukti yang diajukan. Itu saja agendanya hari ini," jelasnya.

Diketahui, anak Tamara Tyasmara dari pernikahan dengan mantan suaminya, Dante meninggal dunia di kolam renang Palem, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Sabtu (27/1).

Penanganan kasus kematian Dante, anak Tamara Tyasmara dan Angger Dimas masih terus berlanjut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News