Kader NasDem DKI Merasa Tak Dihargai
Buntut Pembekuan Kepengurusan GPND DKIMinggu, 13 Januari 2013 – 20:40 WIB
"Yang lebih mengguncang kami, ketika DPP GPND memutuskan untuk mengangkat Nova Paloh, keponakan Pak Surya Paloh menjadi pelaksana tugas Ketua GPND DKI Jakarta. Pertanyaan mendasar dari kami adalah, mekanisme apa yang digunakan oleh DPP GPND sehingga pembekuan itu terjadi, serta alasan dan fakta kuat seperti apa yang menjadi dasar pemberhantian dan pembekuan itu?" ucapnya.
Karenanya pengurus GPND dari lima wilayah di DKI Jakarta mendesak DPP GPND membatalkan keputusan tentang pemecatan Rizky Aprilia maupun pembekuan kepegurusan GPND DKI. " Kami minta DPP GNPD merehabilitasi nama baik Ketua DKI Jakarta serta merehibilitasi struktur GPND DKI Jakarta," pinta Gumantri.
Diberitakan sebelumnya, DPP GPND pada Selasa (8/1) lalu menggelar rapat pleno. Dari pleno itu keluar keputusan pemecatan atas Sekjen GPND Syaiful Haq dan pembekuan GNPD DKI Jakarta di bawah Rizky Aprilia.