Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kader PMMD Mengikuti Pelatihan Tanggap Bencana di Blora

Selasa, 05 Desember 2017 – 05:35 WIB
Kader PMMD Mengikuti Pelatihan Tanggap Bencana di Blora - JPNN.COM
Kader PMMD. ILUSTRASI. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, BLORA - Pemerintah Kabupaten Blora, Jawa Tengah, menjalankan program pelatihan untuk tanggap bencana di Blora, Jawa Tengah, pada pekan ini. Upaya mereka meningkatkan kesigapan dalam menanggulangi bencana di daerah, semakin terbantu dengan hadirnya para peserta Pemuda Mandiri Membangun Desa (PMMD) di kota perbatasan paling timur Jateng tersebut.

Kader PMMD yang menjadi bagian dari program Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) ini jumlahnya mencapai puluhan orang. Ada beberapa desa yang menjadi wilayah kerja pemuda-pemuda yang bertugas untuk menggerakkan dan memajukan kemandirian desa.

Dalam pelatihan ini, Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Blora Sri Rahayu turut hadir dan memberikan materi pelatihan. Sri menyebut, pelatihan ini menjadi penting mengingat Blora adalah salah satu kabupaten yang rawan bencana banjir, tanah longsor, dan angin puting beliung.

"Kami memiliki tujuan yang baik dengan program ini. Kami membekali rekan-rekan pemuda PMMD dengan keterampilan tanggap bencana, karena Blora merupakan salah satu kabupaten di Jateng yang rawan bencana alam," katanya.

Juru bicara PMMD Kemenpora di Blora, Amir, menyatakan pelatihan yang diadakan tim PMMD Kemenpora di Blora bertujuan membekali masyarakat Blora agar lebih siaga bencana. Namun, kali ini yang dilibatkan adalah pemuda. Pasalnya, pemuda perlu mengasah pengalaman agar bisa menjadi garda terdepan penanggulangan bencana di desa masing-masing.(dkk/jpnn)

Kami membekali rekan-rekan pemuda PMMD dengan keterampilan tanggap bencana, karena Blora merupakan salah satu kabupaten di Jateng yang rawan bencana alam

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   adv_pmmd 
X Close