Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kadispen TNI AL Sebut Ada Marinir jadi Korban Kecelakaan Maut di Cibubur, Istrinya Masih Dicari

Senin, 18 Juli 2022 – 20:07 WIB
Kadispen TNI AL Sebut Ada Marinir jadi Korban Kecelakaan Maut di Cibubur, Istrinya Masih Dicari - JPNN.COM
PT Pertamina (Persero) melalui PT Pertamina Patra Niaga menegaskan akan bertanggung jawab atas kecelakaan maut yang melibatkan truk BBM milik perseroan. Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com

jpnn.com, CIBUBUR - Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut (Kadispen AL) Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono membenarkan informasi ada anggotanya yang menjadi korban kecelakaan maut yang melibatkan truk tangki milik Pertamina.

Dalam video kecelakaan maut tersebut yang viral di media sosial, terlihat salah seorang korban mengenakan seragam TNI tampak tergeletak di bawah kolong truk tangki Pertamina di Jalan Raya Alternatif Transyogi Cibubur depan CBD, Kelurahan Jatirangga, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi, Senin (18/7) sore.

"Betul (anggota TNI AL jadi korban, red)," ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (18/7).

Korban bernama Suparno tersebut diketahui berpangkat Pembantu Letnan Dua (Pelda) Marinir yang bertugas di Staf Umum Personel Angkatan Laut (Spersal) Markas Besar Angkatan Laut (Mabes AL).

"Anggota Spersal Mabesal," kata perwira tinggi TNI AL tersebut.

Julius mengatakan saat itu korban tidak mengendarai sepeda motor seorang diri.

Suparno ternyata membonceng istrinya saat kejadian nahas tersebut. Istrinya pun belum diketahui keberadaannya hingga kini.

"Istrinya sedang dicari," tutur Julius.

Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono menyebut ada seorang marinir menjadi korban kecelakaan maut di Cibubur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News