Kadispora Terjaring Razia Saat Sarapan
Rabu, 17 April 2013 – 08:50 WIB
Tetapi tak seperti biasanya, tim pengawasan PNS tersebut langsung memboyong pegawai yang berkeliaran di Jam kerja. Tetapi saat itu tim hanya melakukan pendataan saja terhadap PNS yang ketahuan kluyuran di jam kerja termasuk Muis tersebut.
Kadispora Kota Pekanbaru, A Mius ketika di konfirmasi Riau Pos (Grup JPNN) Selasa (18/4) terkait kebenaran informasi telah terdata petugas tim pengawas disiplin PNS saat sarapan di kedai ketika jam kerja tersebut, A Mius tak membantahnya.
Tetapi dikatakan Mius bahwa saat itu dirinya bersama dengan para stafnya sedang dinas di luar kantor. Artinya tidak keluyuran pada jam kerja seperti diperkirakan tim pengawas tersebut.