Kaesang bersama HIPMI Beri Santunan kepada Anak Yatim di Banjarbaru
jpnn.com, BANJARBARU - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep memberikan santunan anak yatim bersama HIPMI Banjarbaru, di Rumah Makan Wong Solo, Banjarbaru, Kalimantan Selatan pada Kamis (26/9).
Dalam kesempatan tersebut, Kaesang Pangarep disambut ratusan santri dari ponpes Waratsatul Fuqaha, dan teman-teman HIPMI Banjarbaru.
Nampak hadir calon Wali Kota Banjarbaru H. Erna Lisa Halaby dan calon Wakil Wali Kota Wartono.
Ketua HIPMI Banjarbaru Fajar Saputra menyampaikan terima kasih kepada Kaesang Pangarep karena telah ikut serta dalam acara ini.
Dengan kedatangan Kaesang Pangarep, dia mengungkapkan, menjadi salah satu motivasi untuk semangat dalam berusaha.
"Ini tentu dengan kehadirannya Mas Kaesang sudah menjadi penyemangat kami dari HIPMI dan adik adik semua bahwa, apa yang kita lihat itu rasa rasanya tidak mungkin tapi kalo dengan apa namanya kerja keras tekun dan displin insyaAllah apa yang menjadi cita cita kita semua bisa di kabulkan oleh Allah,” katanya.
Kaesang juga menyempatkan diri bermain dengan adik-adik pondok pesantren. Tak hanya itu, dia juga memberi hadiah buku dan susu bagi siapa yang bisa menjawab pertanyannya.
Adapun bantuan yang diberikan kepada anak yatim kali ini berupa sembako dan dana santunan sebesar Rp 1,5 juta. (dil/jpnn)