Kampanye Antirokok tak Pikirkan Nasib Petani Tembakau
Kamis, 28 Juni 2012 – 18:16 WIB
Menurut dia, tekanan dari kapitalis internasional tentang penggunaan tembakau dalam industri rokok dapat mengebiri negara berkembang seperti Indonesia, khususnya dalam memproduksi rokok kretek.
"Aturan internasional menghambat industri rokok dalam negeri. Rokok kretek atau penggunaan tembakau merupakan 'heritage' bangsa Indonesia," kata Ketua Fraksi PKB itu.
Dikatakan, industri rokok memberikan sumbangan cukup besar bagi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp62 triliun lebih pada 2011. "Kemungkinan pada 2012, sumbangan dari industri rokok bisa mencapai Rp70 Triliun. Kalau urusan soal tembakau, PKB akan 'fight' untuk mempertahankannya," ujarnya.