Kapolri : Polisi wajib Baca Kitab Suci
Rabu, 10 Desember 2008 – 17:00 WIB
Khusus bagi anggota Polri yang Muslim, lanjutnya, setiap malam Jum'at akan digelar pengajian rutin dan Yasinan. Penerapannya di semua satuan kerja mulai lingkungan Mabes Polri, Polda hingga tingkat Polres dan Polsek se-Indonesia. Kapolda diberi kewenangan melakukan penyesuaian merujuk pada budaya lokal setempat.
Kapolri menjelaskan, kegiatan keagamaan ini merupakan bagian dari program akselerasi transformasi di lingkungan internal Polri. Sasarannya adalah pembinaan mental dan pola pikir anggota yang merupakan pangkal masalah dari kasus-kasus perubahan perilaku di lingkungan Polri. "Ini dalam rangka perubahan cultur dan mind set Polri," tegasnya. (Fas)