Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kapolri Sebut Ada Mata-mata Abu Sayyaf, Polda Sebar Intel

Selasa, 27 September 2016 – 12:44 WIB
Kapolri Sebut Ada Mata-mata Abu Sayyaf, Polda Sebar Intel - JPNN.COM
Abu Sayyaf. Foto: AFP

jpnn.com - MANADO - Pernyataan Kapolri Irjen Pol Tito Karnavian yang menyebut adanya mata-mata Abu Sayyaf di Indonesia, ditindaklanjuti Polda Sulut.

Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Marjuki mengungkapkan, informasi intelijen terbaru yang sudah masuk, belum ada pergerakan mata-mata kelompok teroris Filipina itu di wilayah Sulut.

”Sampai sekarang belum ditemukan mata-mata militan Abu Sayyaf di Sulut,” ungkapnya seperti diberitakan Manado Post (Jawa Pos Group).

Namun, ditegaskan Marjuki, Polda tak ingin kecolongan sehingga personelnya sudah disebar ke berbagai wilayah yang dinilai rawan disusupi kelompok teroris, khususnya anggota militan Abu Sayyaf. 

“Mengingat Sulut berbatasan langsung dengan Filipina. Kami terus mengawasi perkembangan kelompok radikal ini,” jaminnya. 

“Oleh karena itu, petugas terus memantau seluruh aktivitas orang-orang asing. Cara hidupnya, tingkah lakunya, pokoknya yang terlihat asing kita pantau terus,” tambah perwirah tiga melati di pundaknya itu.

Untuk mencegah masuknya gerakan terorisme, katanya di bandara dan pelabuhan juga sudah disebar intelijen. 

“Selain itu kita bersinergi dengan pihak keamanan di dua pintu masuk itu. Ada juga teknologi CCTV yang semakin membantu kami melakukan pemantauan,” katanya.

MANADO - Pernyataan Kapolri Irjen Pol Tito Karnavian yang menyebut adanya mata-mata Abu Sayyaf di Indonesia, ditindaklanjuti Polda Sulut. Kabid Humas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close