Kapten Vietnam Sesumbar Bisa Kalahkan Timnas Indonesia
Senin, 25 Maret 2024 – 21:52 WIB

Vietnam (jersei putih) akan menjamu Timnas Indonesia (jersei merah) pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Foto : Ricardo/JPNN.com
"Jika berbicara soal teknik, mereka (Indonesia, red) tidak terlalu menakutkan. Kami pernah menghadapi Jepang atau Irak yang lebih cepat dan kuat," sambung sang kapten.
Pada klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia tepat satu setrip di atas Vietnam dengan menduduki peringkat kedua berkat torehan empat poin dari tiga pertandingan.
Nantinya, hanya dua tim teratas dari masing-masing grup yang berhak lulus ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.(mcr15/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: