Karena Silet, Hary Tanoe Terancam Dibui
Selasa, 30 November 2010 – 18:59 WIB
JAKARTA - Pimpinan MNC Group, Hary Tanoesoedibyo, terancam penjara maksimal lima tahun dan denda satu miliar, terkait tayangan infotainment Silet yang dinilai tak patuh terhadap teguran Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Ini setelah KPI melaporkan Harry Tanoe ke Bareskrim Mabes Polri, selaku pimpinan lembega penyiaran yang menayangkan program infotainment yang dipandu Fenny Rose itu. "KPI sesuai dengan tugas dan kewenangannya, meneruskan laporan (dan pengaduan) dari masyarakat kepada kepolisian, tentang program dari salah satu lembaga penyiaran. Program Silet, ya, saya sebut pada kepolisian," ujar Ketua KPI, Dadang Rahmat Hidayat, di Bareskrim Mabes Polri, Selasa (30/11).
Dikatakan, dalam kasus ini, Hary Tanoe terancam pasal 36 ayat 5 Undang-Undang No 32 tahun 2002 junto pasal 57 Undang-Undang Penyiaran. Ini terkait tayangan Silet mengenai letusan Merapi, yang dinilai mengandung unsur kebohongan dan meresahkan publik. Dalam aturannya, tambah Dadang, yang harus bertanggung jawab dalam kasus itu adalah pimpinan televisi yang menayangkan.
"UU Penyiaran menyebutkan bahwa yang bertanggung jawab terhadap isi siaran adalah penanggung jawabnya. Dalam hal ini adalah pimpinan dari badan hukum itu, dari lembaga penyiaran itu. (Jadi) yang bertanggung jawab adalah pimpinan lembaga penyiaran," tambahnya.
JAKARTA - Pimpinan MNC Group, Hary Tanoesoedibyo, terancam penjara maksimal lima tahun dan denda satu miliar, terkait tayangan infotainment Silet
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Kadin Munaslub Sebut Prabowo Akan Hadir di Rapimnas, Begini Tanggapan Kubu Arsjad
Kamis, 21 November 2024 – 00:00 WIB - Humaniora
Ketua PP PMKRI Soroti Dua Isu Penting Saat Bertemu Menteri Komdigi RI
Rabu, 20 November 2024 – 23:57 WIB - Hukum
Terbukti Bersalah, Kusumayati Dihukum 14 Bulan Penjara
Rabu, 20 November 2024 – 22:40 WIB - Humaniora
Partisipasi Kelompok Rentan dalam Demokrasi Belum Optimal, Setara Institute Gelar Workshop di Sulsel
Rabu, 20 November 2024 – 21:24 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
Rabu, 20 November 2024 – 19:34 WIB - Humaniora
Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
Rabu, 20 November 2024 – 20:27 WIB - All Sport
Tanpa Kekuatan Terbaik, TNI AL Bikin Kejutan Masuk Final Livoli Divisi Utama 2024
Rabu, 20 November 2024 – 19:45 WIB - Jateng Terkini
Tragedi Longsor di Bruno Purworejo: Satu Korban Masih Hilang, Tiga Tewas
Rabu, 20 November 2024 – 19:20 WIB - Pilkada
Versi 4 Lembaga Survei: Peluang Pram-Doel Menang 1 Putaran Kian Lebar
Rabu, 20 November 2024 – 21:36 WIB