Kartel Minyak Goreng
Oleh: Dhimam Abror DjuraidAncaman bencana lingkungan terbesar dunia sekarang adalah pemanasan suhu global yang salah satunya dipicu oleh penggundulan hutan.
Penggundulan ini menghilangkan keragaman hayati yang memicu kerentanan kondisi alam berupa menurunkan kualitas lahan disertai erosi, hama, dan berbagai macam penyakit.
Para aktivis lingkungan internasional menemukan bahwa kenaikan suhu global satu derajat akan menjadi sumber bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.
Rakyat yang akan menjadi penderita utama dari eksploitasi ugal-ugalan itu. Seharusnya rakyat berhak mendapatkan pelayanan yang lebih baik dari sekarang.
Pemerintah punya semua kewenangan untuk melakukannya. Namun, yang dilakukan adalah pembiaran dengan alasan menyerahkannya kepada mekanisme pasar.
Dua kasus ini membuktikan bahwa mekanisme pasar telah gagal. Kegagalan pasar atau market failure adalah suatu kondisi ketika pasar gagal dalam menyediakan kebutuhan publik secara efisien. Gagal pasar menimbulkan ketimpangan antara produsen dan konsumen.
Dalam hal ini, mekanisme pasar yang tidak efisien akan menyebabkan kebutuhan pasar yang dihasilkan menjadi terlalu banyak atau terlalu sedikit. Implikasi ekstremnya pasar bisa kolaps sehingga tidak bisa menyediakan komoditas yang dibutuhkan publik.
Kegagalan pasar terjadi ketika mekanisme harga gagal memperhitungkan keseluruhan harga dan keuntungan, yang berkaitan dengan penyediaan maupun konsumsi dari barang dan jasa. Hal ini berdampak pada alokasi dan penggunaan yang tidak efisien.