Kasus Teluk Balikpapan, Polisi Garap 22 Saksi
Atas hal itu, polisi pun berkoordinasi dengan pihak Pertamina guna melakukan pemotongan dan pengangkatan barang bukti pipa yang patah dari kedalamaman 22 meter tersebut.
Selain itu Polda Kaltim juga melakukan giat berupa bersih-bersih pantai akibat tumpahan minyak.
Lalu kepolisian juga melakukan bakti kesehatan berupa memberikan pelayanan pengobatan gratis kepada warga sekitar yang terdampak.
Diketahui, minyak tersebut tumpah dan menyebabkan kebakaran hebat di atas laut pada Sabtu (31/3) lalu.
Setidaknya ada 20 anak buah kapal dari warga Tiongkok dievakuasi dan salah satunya mengalami luka bakar.
Tak hanya itu, peristiwa tersebut juga menewaskan lima orang pemancing. (mg1/jpnn)