Kata Anas Soal Kondisi Ekonomi
Senin, 16 Juli 2012 – 12:11 WIB
JAKARTA -- Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum, mengatakan, kondisi perekonomian Indonesia saat ini layak disyukuri, sembari terus berjuang bersama-sama agar pertumbuhan ekonomi itu semakin baik, sehat, serta memberikan manfaat sebanyak mungkin bagi rakyat negeri ini. "Perekonomian yang berhasil adalah kalau ekonomi itu bukan hanya sekedar tumbuh, tapi pertumbuhannya dinikmati oleh sebanyak mungkin rakyat. Itulah ekonomi yang berkeadilan, kerakyatan ekonomi yang mempunyai basis, pilar dan soko guru yang banyak," kata Anas dalam sambutannya pada HUT Ke-8 Gerakan Aman, Adil, Sejahtera untuk Indonesia (Garansi) sekaligus Deklarasi Kewirausahaan Mandiri, Senin (15/7), di Istora Senayan yang dihadiri 15 ribu kader Garansi serta Menteri Koperasi UKM, Syarif Hasan, Ketua Umum Garansi Gondo Radityo Gambiro, Sekjen Garansi Didik Mukrianto.
Dijelaskan Anas, soko guru perekonomian Indonesia bermacam-macam, seperti perusahaan negara, koperasi, UKM, perusahaan swasta yang semua itu penting. Tapi, lanjut dia, data membuktikan bahwa sektor UKM mempunyai daya serap 97 persen terhadap tenaga kerja. "Kontribusi atau peran UKM untuk menyediakan lapangan kerja bagi rakyat sangat besar, 97 persen," tegasnya.
Menurut Anas, ketika garansi akan mendeklarasikan program yang sangat penting bagi pertumbuhan kewirausahaan negara yang juga selaras dengan program Kementerian Koperasi dan UKM, "Saya bukan saja setuju tapi saya dan Partai Demokrat di depan mendukung program ini. Kami ingin Indonesia makin banyak melahirkan wirausaha mandiri."
JAKARTA -- Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum, mengatakan, kondisi perekonomian Indonesia saat ini layak disyukuri, sembari terus
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia
Sabtu, 16 November 2024 – 18:50 WIB - Bisnis
BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
Sabtu, 16 November 2024 – 16:24 WIB - Bisnis
Kemenko Perekonomian Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital
Sabtu, 16 November 2024 – 15:11 WIB - Bisnis
Dihadiri 25 Pakar & Praktisi Terkemuka, IKF 2024 Diikuti Lebih dari 1.600 Peserta
Sabtu, 16 November 2024 – 14:43 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Wamentan Sudaryono: Penyaluran Pupuk Langsung kepada Petani adalah Komitmen Presiden Prabowo
Sabtu, 16 November 2024 – 16:55 WIB - Moto GP
Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
Sabtu, 16 November 2024 – 17:51 WIB - Moto GP
Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
Sabtu, 16 November 2024 – 16:37 WIB - Bali Terkini
Ruang Gerak Penari Joged Bumbung Porno Dibatasi, Kadisbud Bali Blak-blakan
Sabtu, 16 November 2024 – 17:57 WIB - Riau
Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
Sabtu, 16 November 2024 – 16:48 WIB