Kata Pakar, Reklamasi Teluk Benoa Beda dengan Pulau Serangan
jpnn.com - DENPASAR – Rencana reklamasi Teluk Benoa di Bali berbeda dengan reklamasi Pulau Serangan yang sudah ada sebelumnya. Perbedaan tersebut terkait dengan posisi reklamasi.
“Reklamasi Pulau Serangan berada di tepi laut bebas. Akibatnya pasti ada abrasi dan endapan,” kata pakar Geoteknik Institut Teknik Sepuluh November, Surabaya, Herman Wahyudi di Bali (25/2).
Sementara reklamasi di Teluk Benoa posisinya berada di teluk, yang jauh dari laut bebas. “Posisi ini membuat Teluk Benoa aman untuk di reklamasi,” ujarnya.
Ia menjelaskan proses reklamasi ini sudah diatur dalam Peraturan Presiden. “Peraturan Presiden tersebut justru menjamin agar proses reklamasi berjalan baik, tidak merusak.”
Berdasarkan kajian data mekanis dan fisis lapisan tanah, Teluk Benoa dinilai aman untuk direklamasi.
“Kajian terhadap stabilitas tanah, struktur dan timbunan berdasarkan tanah baik mekanis dan fisis lapisan tanah, reklamasi di Teluk Benoa tidak akan merusak lingkungan,” lanjutnya.