Ke Ground Zero Pascatewasnya Osama bin Laden
Rampung Tahun Ini, Kolam Kembar Pengingat Gedung KembarSelasa, 17 Mei 2011 – 08:08 WIB
Blok tersebut nanti bernama The National September 11 Memorial and Museum. Desainnya merupakan hasil kompetisi internasional yang diikuti lebih dari 5.200 arsitek dari 63 negara di seluruh dunia. Dewan juri akhirnya memilih karya Michael Arad, arsitek AS keturunan Israel, sebagai pemenang pada 2004. Pembangunannya dilakukan sejak 17 Agustus 2006.
Rencananya, tepat pada peringatan sepuluh tahun peristiwa 9/11 tahun ini, dua kolam memorial tersebut diresmikan. Karena itu, pembangunannya saat ini dikebut. Tak kurang dari dua ribu orang bekerja siang malam, tujuh hari seminggu, untuk mengejar target peresmian tersebut. "Semoga kontraktor bisa menyelesaikan sebelum tanggal tersebut," kata salah seorang polisi wanita NYPD yang bertugas di sekitar lokasi pembangunan.
Bagaimana dengan blok bisnis? Di lokasi Ground Zero, tepatnya di seberang kolam memorial, saat ini dibangun tower 1 WTC. Menara baru tersebut akan mengembalikan lagi kejayaan menara WTC sebagai gedung tertinggi di New York. Sebab, setelah WTC runtuh pada 2001, rekor gedung tertinggi di New York hingga kini ditempati Empire State Building yang mencapai 443 meter.