Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ke Lokasi Petilasan The Beatles, Stasiun Harry Potter dan Notting Hill di London

Abbey Road pun Macet gara-gara Turis Menyeberang ala John Lennon

Jumat, 10 Juni 2011 – 08:08 WIB
Ke Lokasi Petilasan The Beatles, Stasiun Harry Potter dan Notting Hill di London - JPNN.COM
 

Awal mula coret-mencoret di tembok tersebut dimulai sekitar 25 tahun lalu sebagai penghargaan fans kepada The Beatles. Pada 2004, sempat ada rencana untuk melarang pencoretan tembok itu karena para tetangga di Abbey Road merasa lingkungannya menjadi kotor.

 

Namun, rencana tersebut ditentang habis-habisan oleh penggila The Beatles. Hingga saat ini coretan-coretan itu tetap ada. Memang, terkadang tembok dicat ulang agar bersih. Itu dilakukan setiap tiga pekan, tapi kemudian boleh kembali dicoret-coret. Selanjutnya, coretan yang telah dihapus bisa dilihat kembali di situs www.abbeyroad.com/visit.

 

"Kami meninggalkan tulisan ini sebagai kenangan. Ini memang salah satu tempat yang ingin saya datangi di London," kata Lena Faerber, turis asal Jerman, yang ditemui Jawa Pos di Abbey Road.

 

Selain meninggalkan coretan di pagar tembok, biasanya para turis berusaha mendapatkan foto spesial. Yakni, meniru adegan The Beatles dalam cover album berjudul Abbey Road yang diluncurkan pada 1969. Ketika itu para personel The Beatles menyeberang di sudut jalan Abbey Road di luar studio rekaman.

Lokasi wisata di London bukan hanya Westminster Abbey, Big Ben, London Eye, Tower Bridge, atau Buckingham Palace. Ada juga tempat "petilasan"

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close