Ke Taman Hutan Kota Jambi, Menteri Siti Nurbaya Terbayang..
Dia membayangkan sebuah disain panggung lengkap dengan bangku terapan di sekelilingnya. Yang tentunya dibangun dengan arsitektur bernafaskan nuansa alam.
“Hidupkanlah panggung itu dengan kegiatan-kegiatan yang berbudaya,” katanya.
Kemudian di tempat-tempat tertentu ada kedai kopi, serta berbagai wahana bermain. Yang tentu didisain sedemikian rupa sehingga kian mempercantik hutan kota tersebut.
Sejumlah pejabat yang mendengarkan seruan Menteri Siti pun manggut-manggut. Termasuk Kepala Dinas Kehutanan Jambi, Bestari.
“Pak Bambang. Dilaksanakan ya,” himbaunya kepada Bambang Supriyanto, Dirjen Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan, Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup. (wow/jpnn)