Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kebakaran Melanda Pabrik Kayu Lapis di Kapuas, 3 Pekerja Mengalami Luka Bakar

Minggu, 09 April 2023 – 22:38 WIB
Kebakaran Melanda Pabrik Kayu Lapis di Kapuas, 3 Pekerja Mengalami Luka Bakar - JPNN.COM
Pabrik plywood Desa Anjir Serapat Tengah, Kecamatan Kapuas Timur, Kabupaten Kapuas, terbakar, Minggu (9/4/2023). ANTARA/Dokumen Pribadi

jpnn.com - KUALA KAPUAS - Kebakaran melanda pabrik kayu lapis atau plywood di Desa Anjir Serapat Tengah, Kecamatan Kapuas Timur, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah.

Dari peristiwa kebakaran pada Minggu (9//4) pagi itu, tiga karyawan pabrik kayu lapis PT Kayu Lima Sejahtera tersebut mengalami luka bakar.

Ketiga korban dilarikan ke rumah sakit di Kuala Kapuas untuk mendapatkan pertolongan medis.

Ketiga korban, yakni Pujiono warga Desa Anjir Pasar, Kecamatan Kapuas Timur, Kapuas, Sarbani warga Desa Anjir Mambulau Barat, Kecamatan Kapuas Timur, Kapuas dan Rendi Hermawan warga Kecamatan Blimbing, Kelurahan Bunul Rejo, Kota Malang, Provinsi Jawa Timur.

“Berdasarkan laporan yang diterima, kebakaran terjadi sekitar pukul 06.00 WIB,” kata Kapolsek Kapuas Timur Iptu Eko Sutrisno di Kuala Kapuas, Minggu (9/4).

Dari keterangan saksi, kata dia, sumber api diduga berasal dari tumpukan gabuk (serbuk kayu).

“Pada saat api sudah menyala blower pengisap serbuk belum beroperasi atau belum hidup,” ungkapnya.

Dia mengatakan api dipadamkan kurang lebih sekitar tiga jam berkat bantuan pemadam kebakaran, sukarelawan dari Kapuas dan Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Tiga karyawan mengalami luka bakar akibat kebakaran yang melanda pabrik kayu lapis di Kapuas, Kalteng.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close