Kecam KBRI Telantarkan WNI
Rabu, 17 Februari 2010 – 16:51 WIB
Sementara itu, Wakil Ketua Komisi I DPR Hayono Isman mengaku kecewa dengan Kementerian Luar Negeri karena Komisi I dengan Kementerian Luar Negeri sudah bersepakat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh warga negara Indonesia di luar negeri. "Membela 1 TKI atau siapapun jika dia warga negara Indonesia berada di luar negeri itu sama dengan membela negara. Tapi kenapa itu tidak terwujud dalam kasus Ziyad. Kita akan tagih ini ke Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa," tegas Hayono Isman.
Sebelumnya, Ziyad, warga negara Indonesia mengaku selama 8 tahun belakangan mengalami permasalahan hukum di Abu Dhabi, Uni Emirates Arab (UEA). Dia bisa terbebas dari permasalahan hukum setelah kasusnya dilaporkan ke Fraksi Partai Demokrat oleh orang tua Zyad yang sakit keras, di Jakarta.