Kejar Target Vaksinasi, Tito Dorong Kepala Daerah Gunakan Dana BTT dan Bansos
Kamis, 23 Desember 2021 – 21:52 WIB

Mendagri Tito Karnavian dalam Rapat Koordinasi Strategi Percepatan Vaksinasi di Ternate, Kamis (23/12). Foto: Kemendagri
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meminta kepala daerah untuk menggunakan dana Belanja Tidak Terduga (BTT) dan bantuan sosial (bansos) untuk mempercepat vaksinasi Covid-19.
"Penambahan anggaran itu nantinya untuk penanganan Covid-19, dukungan vaksinasi, dukungan kelurahan untuk PPKM, insentif tenaga kesehatan, dan belanja kesehatan lainnya serta kegiatan prioritas yang ditetapkan pemerintah," papar mantan Kapolri itu.