Kejutan! Juara Bertahan Cabor Basket Putri Angkat Koper dari PON XX Papua
jpnn.com, JAYAPURA - Tim putri Jawa Tengah harus pulang lebih awal dari PON XX Papua 2021 usai takluk dari Jawa Barat 53-65 di pertandingan terakhir Pool X cabor bola basket.
Pada laga yang berlangsung di Mimika Sport Complex (MSC), Selasa (5/10), Jawa Barat terlihat mendominasi pertandingan dengan melancarkan tembakan tiga angka yang akurat ke pertahanan Jawa Tengah.
Jateng belum bisa keluar dari serangan Jabar karena tim lawan bermain dengan strategi bertahan yang sangat solid. Pada kuarter ini Jawa Tengah tertinggal 10-19.
Memasuki kuarter kedua, Jawa Barat perlahan mulai meninggalkan Jawa Tengah. Trio Nurlela Azhara, Deniece Gunarto, dan Clarita Antonio bergantian menyerang sehingga membawa Jawa Barat unggul 33-16.
Pada kuarter ketiga, Jateng sempat bangkit untuk memperkecil skor. Sayang pada laga ini, Jabar sudah terlanjur nyaman bermain sehingga bisa menjaga keunggulan atas Jateng dengan skor 45-37.
Masuk kuarter empat atau terakhir, perlawanan Jateng mengendur, hal ini membuat Jabar menutup laga dengan keunggulan 65-53.
Penampilan trio Nurlela Azhara, Deniece Gunarto, dan Clarita Antonio benar-benar menjadi mimpi buruk tim Jawa Tengah karena masing-masing dari mereka mencetak 12 angka.
Sementara dari kubu Jateng hanya Dyah Lestari yang menyumbang angka dua digit untuk timnya dengan torehan 14 poin.