btn close ads
Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KEK Industropolis Batang Diresmikan, Holding BUMN Danareksa Dorong Percepatan Investasi

Jumat, 21 Maret 2025 – 04:40 WIB
KEK Industropolis Batang Diresmikan, Holding BUMN Danareksa Dorong Percepatan Investasi - JPNN.COM
PT Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Industropolis Batang. Foto source for jpnn

Direktur Utama Holding BUMN Danareksa, Yadi Jaya Ruchandi, menyampaikan terima kasihnya kepada Pemerintah atas dukungan penuh dalam penetapan status KITB sebagai KEK Industropolis Batang, sehingga MoU dengan CSEC dapat terwujud bahkan diperluas hingga ke kawasan industri Holding BUMN Danareksa yang lain, yakni KIW. 

“Dengan ditetapkannya KITB sebagai KEK Industropolis Batang, kami optimistis arus investasi global dapat semakin meningkat, sehingga dapat turut mendorong pertumbuhan ekonomi di Indonesia dan memberikan dampak bagi masyarakat di sekitar kawasan,” kata Yadi.

Dengan nilai investasi yang diproyeksikan mencapai Rp133,8 triliun dalam satu dekade ke depan, KEK Industropolis Batang tidak hanya akan menjadi magnet bagi perusahaan multinasional tetapi juga mengakselerasi penyerapan lebih dari 240 ribu tenaga kerja, mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, serta meningkatkan daya saing industri nasional.

Selain itu, dengan adanya insentif pajak dan kemudahan regulasi, kawasan ini juga berpotensi meningkatkan ekspor hingga USD 23,98 juta, memperluas akses pasar global bagi industri di dalamnya, serta mempercepat transfer teknologi dan inovasi.(chi/jpnn)

KEK Industropolis Batang tidak hanya akan menjadi magnet bagi perusahaan multinasional tetapi juga mengakselerasi penyerapan lebih dari 240 ribu tenaga kerja.

Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Close menu