Kekuatan Luar Manfaatkan Rivalitas Internal Polri
Kamis, 04 Desember 2008 – 20:32 WIB
Dihubungi erpisah, Koordinator Indonesia Police Watch Indonesia, Neta S Pane mendesak Kapolri agar tidak berusaha menutupi kasus yang sudah mencuat dan menjadi konsumsi publik itu. “Jika Kapolri melakukan langkah itu, maka masyarakat akan semakin bingung dan tidak percaya dengan institusi kepolisian. Yah bagaimana tidak bingung kalau ada satu pejabat tinggi polri membuka kasus ini dan kapolrinya kemudian menutupinya,” ulasnya.
Disinggung bahwa mencuatnya kasus itu akibat adanya persaingan internal di tubuh Polri, Neta memang tak menafikkannya. Namun demikian, permasalahan utamanya adalah Polri tetap harus memberantas perjudian termasuk menyeret anggota-anggotanya yang jadi beking.
“Judi apalagi judi togel adalah hal yang sangat mudah dideteksi. Jadi aneh jika ada kapolda mengatakan tidak mengetahui hal itu. Ini sangat ironis bagaimana kita mengharapkan polisi memberantas korupsi dan terorisme yang tidak terlihat jelas, jika kasus judi yang didepan mata mereka tidak bisa melakukan apa-apa,” tambahnya.(eyd/jpnn)