Kelenteng Sudah Dipercantik, Imlek Bakal Meriah
jpnn.com - jpnn.com - Kelenteng di berbagai kabupaten dan kota di Kalimantan Barat mulai dipercantik untuk menyambut Imlek.
Seperti yang terlihat di Kelenteng Hati Murni di Desa Hilir Tengah Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak.
Kelenteng terbesar di Kota Ngabang itu mulai dihias dengan pernak-pernik untuk sembahyang.
Ketua Yayasan Kelenteng Hati Murni Ngabang Sugiman Aleng mengatakan, persiapan yang dilakukan tidak jauh berbeda dengan Imlek tahun lalu.
“Kami pasang lampion di sekitar kelenteng, mempersiapkan lilin, hio besar, pesta kembang api yang dilaksanakan malam Imlek dan sejumlah persiapan lainnya,” kata Aleng, Jumat (20/1).
Lilin yang ada di kelenteng tersebut merupakan sumbangan dari masyarakat Tionghoa Kota Ngabang.
“Tepat pukul 00:00 atau memasuki hari Imlek pada 28 Januari nanti, lilin itu akan kami nyalakan. Lilin yang kami hidupkan dimaksudkan supaya kita semakin diberikan kemurahan rezeki,” jelasnya.
Dalam perayaan tahun baru Imlek tersebut, umat Konghucu akan berdoa agar kondisi Kalimantan Barat dan Indonesia tetap kondusif.