Kelulusan di Sekolah Standar Nasional Diserahkan ke Sekolah
Senin, 03 Mei 2010 – 22:23 WIB
Fasli mengatakan, berdasarkan pemetaan itu, sekolah-sekolah yang terlalu rendah standarnya akan dibantu supaya meningkat. "Sekolahnya dibantu, gurunya dibantu, dan ditambah sarana prasarananya, " katanya.
Disebutkan, UASBN SD terdiri atas UASBN utama dan susulan. Untuk UASBN utama akan dilaksanakan mulai 4-6 Mei 2010. Mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Indonesia (50 soal), Matematika (40 soal), dan IPA (40 soal) dikerjakan selama 120 menit. Sementara pelaksanaan UASBN susulan pada 10-12 Mei 2010.