Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemendikbud Pertimbangkan Penghapusan Masa Orientasi

Setelah Ada Kasus Kematian Peserta Ospek di Bantul

Selasa, 23 Juli 2013 – 05:22 WIB
Kemendikbud Pertimbangkan Penghapusan Masa Orientasi - JPNN.COM
"Tidak bisa dibiarkan terus setiap masa orientasi selalu ada kabar siswa meninggal. Harus dihentikan orientasinya. Satu siswa meninggal itu sudah kejadian luar biasa," papar mantan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu.

Menurut Haryono tim Itjen Kemendikbud akan turun ke lapangan untuk  menyusun rekomendasi sebagai dasar kebijakan Kemendikbud terhadap penyelenggaraan orientasi siswa. Saat ini sejatinya sudah ada surat edaran Kemendikbud tentang pelaksanaan orientasi pelajar.

Di antara aturannya adalah, pelaksanaan orientasi pelajar (siswa atau mahasiswa) harus dijalankan oleh guru maupun dosen. Tidak boleh dilaksanakan oleh sesama pelajar.

Tetapi nyatanya di lapangan surat edaran Kemendikbud itu tidak dijalankan. Pelaksanaan orientasi siswa tetap dijalankan oleh siswa angkatan seniornya. "Kemendikbud, terutama Itjen, harus segera menetapkan rekomendasi. Supaya kejadian memilukan seperti ini tidak terulang lagi," kata dia. 

JAKARTA - Kekerasan dalam masa orientasi peserta didik baru belum hilang. Bahkan semakin menjadi-jadi. Anindya Ayu Puspita, siswi SMKN 1 Pandak,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News