Kemendikbud Susun Database Sekolah Nakal
Untuk Antisipasi Pelanggaran di PSBSenin, 25 Juni 2012 – 05:15 WIB
Selain mengawasi pelaksanaan PSB 2012-2013, Haryono mengatakan pihaknya sekaligus memantau potensi sekolah yang mencurangi guru-guru mereka. Dia mengatakan, salah satu potensi kecurangan adalah sekolah memotong tunjangan-tunjangan guru. "Bentuknya beraneka ragam," tandasnya.
Di antara kecurangan yang paling sering dilaporkan ke Itjen Kemendikbud adalah, pihak sekolah meminta guru menandatangani tanda terima tunjangan untuk 12 bulan, tetapi nominalnya hanya delapan atau semibilan bulan saja.
Pantauan berikutnya juga untuk melihat persiapan sekolah menjalankan tahun ajaran 2012-2013. Terutama untuk sekolah-sekolah yang mendapatkan proyek rehab ruang kelas rusak. Hampir sekolah sekolah yang menerima proyek ini ditarget sudah rampung ketika tahun ajaran baru dimulai. Sehingga tidak mengganggu kegiatan belajar mengajar.