Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemendikbud Umumkan 4 Universitas Terbaik, UGM Teratas

Selasa, 06 Oktober 2020 – 20:25 WIB
Kemendikbud Umumkan 4 Universitas Terbaik, UGM Teratas - JPNN.COM
Kemendikbud mengumumkan empat universitas terbaik dalam KDMI 2020. Foto: Humas Kemendikbud

Semua peserta mengikuti lima babak penyisihan, dan setelah mendapatkan 16 tim untuk masuk ke perdelapan final, kemudian delapan tim lolos ke perempat final. Empat tim tersebut berasal dari luar Jawa, dan empat tim dari Pulau Jawa. Empat tim yang lolos di semifinal dan dua tim di grandfinal. 

Tiga tim terbaik KDMI 2020 adalah Universitas  Gadjah Mada (UGM) dari Provinsi D.I Yogyakarta sebagai terbaik pertama,  Universitas Diponegoro (Undip) dari Provinsi Jawa Tengah sebagai terbaik kedua, dan Universitas Tadulako dari Provinsi Sulawesi Tengah dan Universitas Hasanuddin dari Provinsi Sulawesi Selatan sebagai terbaik ketiga. 

Untuk kategori pembicara terbaik pada KDMI 2020 yang meraih emas adalah M. Rafly Rizky Prayoga dari UGM sebagai terbaik pertama, Nabila Talitha Sani dari UGM sebagai terbaik kedua, Pamus Sukma Yudana dari Universitas Airlangga sebagai terbaik ketiga.

Ngurah Gede Satria Aryawangsa dari UGM sebagai terbaik keempat, dan Muh. Nur Iksan dari Universitas Hasanuddin sebagai terbaik kelima. 

Selanjutnya, yang meraih medali perak adalah Indah Rosalina dari Universitas Bengkulu sebagai terbaik keenam, Lusiana Gusprima Putri dari Universitas Diponegoro sebagai terbaik ketujuh, Einsteine Veliyanka dari Universitas Indonesia sebagai terbaik kedelapan, La Ode Muh.

Sakaum Muhajir dari Universitas Mulawarman sebagai terbaik kesembilan, dan Muhammad Al Ansharie Yusuf dari Universitas Diponegoro sebagai terbaik ke-10.

Sementara itu, untuk terbaik ke-11 sampai ke-15 dengan raihan medali perunggu berturut-turut adalah Ilhamda El Zuhri dari Institut Pertanian Bogor, Himmalia Dewi Alya Rahmah dari Universitas Airlangga, Stefania Arshanty Felicia dari Universitas Airlangga, Meulinda dari Universitas Hasanuddin, dan Regin Salsabilah Hidayat dari Universitas Negeri Malang. (esy/jpnn)

Kemendikbud umumkan 4 universitas terbaik di mana salah satunya adalah Universitas Gajah Mada alias UGM

Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close