Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemendikbudristek Luncurkan ONE APP untuk Bantu Dosen dan Tenaga Pendidik Kuliah ke Luar Negeri

Sabtu, 19 Oktober 2024 – 14:15 WIB
Kemendikbudristek Luncurkan ONE APP untuk Bantu Dosen dan Tenaga Pendidik Kuliah ke Luar Negeri - JPNN.COM
Kemendikbudristek - LPDP menyiapkan aplikasi untuk Bantu Dosen dan Tenaga Pendidik Kuliah ke Luar Negeri . Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) menggelar Soft Launching Pathway fase-2 atau Online English & Academic Preparation Program (ONE APP) secara daring baru-baru ini.

ONE APP ini adalah lanjutan dari Pathway Program Fase-1 yang merupakan program Kemendikbud Ristek berkolaborasi dengan USAID Indonesia.

Kolaborasi ini dijalin melalui Program TEMAN LPDP untuk mempersiapkan para tenaga pendidik yang ingin studi ke luar negeri melalui Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI).

 “Studi yang dilakukan Education First English Proficiency Index tahun 2023, Indonesia saat ini berada di urutan 79 dari 113 negara dengan tingkat kemahiran Bahasa Inggris yang masih masuk kategori rendah,” Kata Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kemendikbud Ristek, Saryadi, dalam sambutannya.

Dia berharap ONE APP nantinya bisa meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris para calon penerima Beasiswa BPI dan membantu mereka menemukan universitas-universitas yang memiliki kualitas tinggi.

Saryadi berharap, para dosen dan tenaga pendidik yang melanjutkan studi ke universitas  di luar negeri akan memberikan dampak yang signifikan ketika kembali ke daerahnya masing-masing dan tentunya berkontribusi pada pembangunan Indonesia. 

“Saya juga berharap ONE APP yang merupakan kolaborasi Kemendikbud Ristek dengan USAID Indonesia melalui TEMAN LPDP bisa membuka jalur bagi para calon penerima beasiswa ke universitas-universitas di Amerika Serikat. Selain itu, tentu ini akan membuka peluang kolaborasi antara perguruan tinggi yang ada di Indonesia dengan perguruan tinggi di Amerika Serikat.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar,Kemdikbud Ristek Rachmadi Widihar menyambut baik ONE APP.

ONE APP bisa meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris para calon penerima Beasiswa BPI dan membantu mereka menemukan universitas-universitas di luar negeri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA