Kemenkes Ungkap Kondisi Pasien Diduga Hepatitis Akut Misterius, 4 Anak Meninggal Dunia
jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Mohammad Syahril menjelaskan kondisi pasien pada kasus dugaan hepatitis akut misterius.
Diketahui, Kemenkes telah mencatat 16 kasus dugaan hepatitis akut misterius itu per Senin (23/5).
Satu di antaranya merupakan kasus probable dan 15 kasus lainnya adalah pending classification.
"Dari 16 ini, 11 pasien atau 68,7 persen laki-laki," kata Syahril dalam konferensi pers pada Selasa (24/5).
Kemudian, kelompok usia yang terbanyak ialah anak-anak berusia 0-5 tahun, yaitu 11 pasien.
Jumlah pasien berusia 6-10 tahun sebanyak tiga orang dan kelompok usia 11-16 tahun terdapat dua pasien.
"Empat orang meninggal dan 12 orang pending classification," lanjut Syahril.
Jumlah pasien meninggal itu terdiri dari satu kasus probable dan tiga lainnya masih pending classification.