Kemensos RI DAN BNI Bentuk e-Warong KUBE Ke-14
Terapkan Sistem Penyaluran Bansos Secara Digital di SemarangWarong yang dikelola Mei Supriyanti digolongkan sebagai Warung Elektronik yang merepresentasikan proses transaksi atau pembayaran secara non tunai karena menggunakan aplikasi mini-market yang terintegrasi untuk pencatatan penjualan dan persediaan serta dilengkapi kartu yang dikembangkan BNI, yaitu KKS.
Pada kesempatan ini, e-Warong KUBE seperti yang dikelola Mei Supriyanti dapat dikembangkan lebih lanjut fungsinya sebagai keagenan Branchless Banking, atau yang disebut sebagai Agen Laku Pandai, untuk memperoleh berbagai manfaat dan nilai tambah.
Nilai tambah itu antara lain adalah peluang perluasan bisnis pembayaran Listrik, Telpon, Pulsa, dan lain sebagainya. Perluasan Agen-agen Laku Pandai akan meningkatkan inklusi masyarakat terhadap lembaga-lembaga keuangan.(dkk/jpnn)