Kenali, 4 Tanda Anda Mengalami Menopause Dini
jpnn.com - MENOPAUSE merupakan kondisi berhentinya perdarahan dan siklus menstruasi yang menandai akhir dari masa reproduksi wanita.
Menopause umumnya terjadi pada wanita di usia 40 hingga 50-an. Namun, kenyataannya banyak wanita yang mengalami menopause lebih dini.
"Menopause dini memang relatif jarang," kata direktur divisi endokrinologi reproduksi dan infertilitas di Rumah Sakit Mount Sinai, Alan B. Copperman, M.D., seperti dilansir laman Self, Minggu (6/11).
Periode penurunan alami dalam hormon reproduksi ini biasanya dimulai pada usia 40-an, tetapi bisa juga terjadi pada wanita yang berusia pertengahan 30-an.
Ini ditandai dengan gejala seperti siklus menstruasi yang tidak teratur.
Beberapa wanita bisa mengalami menopause, bahkan sebelum mereka 40 tahun.
Hal ini disebut menopause prematur dan didahului kegagalan ovarium prematur/ premature ovarian failure (POF), suatu kondisi di mana ovarium seorang wanita berhenti bekerja sebelum ia 40 tahun.
Sekitar 1 persen perempuan dipengaruhi oleh POF. Untuk beberapa wanita, POF terjadi pada usia 20-an atau 30-an.