Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kenapa Anies Baswedan Diperiksa Sampai 11 Jam? Firli Mengaku Ada yang Perlu Digali

Jumat, 09 September 2022 – 18:19 WIB
Kenapa Anies Baswedan Diperiksa Sampai 11 Jam? Firli Mengaku Ada yang Perlu Digali - JPNN.COM
Ketua KPK Firli Bahuri. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri mengungkapkan alasan mengapa sampai memeriksa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sampai sebelas jam pada pemeriksaan Rabu (7/9).

Firli mengatakan Anies lama menjalani pemeriksaan karena mengetahui banyak hal seputar pelaksanaan Formula E.

"Jadi panjang, pertanyaannya banyak. Karena untuk kepentingan pengumpulan keterangan dan bukti. Itu kepentingannya," kata Firli, Jumat (9/9).

Menurut Komjen purnawirawan Polri itu, Anies Baswedan sebagai pimpinan tertinggi di Pemprov DKI Jakarta mengetahui perihal penyelenggaran Formula E.

"Mungkin yang diperiksa banyak pengetahuannya tentang suatu peristiwa, sebagaimana yang saya sampaikan, dia tahu, dia mengalami, mendengar, dia melihat sendiri. Itu sudah empat unsurnya," kata Firli.

Firli juga angkat suara mengenai opini publik yang menyebut pemanggilan Anies bermuatan politis.

Eks Kabaharkam Polri itu memastikan pemanggilan Anies Baswedan berlandaskan keperluan hukum.

"Jadi, tidak kepentingan lain, kecuali dalam rangka penegakan hukum, dan ingat, lembaga KPK semua peristiwa di sini adalah peristiwa hukum. Termasuk yang kami lakukan sekarang," ujarnya.

Filri Bahuri mengatakan Anies lama menjalani pemeriksaan karena mengetahui banyak hal seputar pelaksanaan Formula E.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close