Kepsek Dimutasi, Wali Murid Protes
Selasa, 08 Januari 2013 – 08:25 WIB
TALIWANG--Mutasi sejumlah kepala sekolah yang dilakukan Pemda Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) akhir pekan lalu ternyata mendapat protes. Puluhan wali murid SDN 03 Desa Kemuning Kecamatan Sekongkang, kemarin mendatangi kantor DPRD KSB. Mereka mendesak mantan Kepsek SDN 03 Maladi Jaya SPd, yang dimutasi menjadi Kepsek SDN 01 Desa Sekongkang Bawah Kecamatan Sekongkang dikembalikan ke posisi semula. "Kami minta Kepsek lama dikembalikan ke SDN 03 Sekongkang," tegas Tina, Koordinator wali murid SDN 03 Desa Sekongkang.
Dia menilai, selama Kepsek lama memimpin sekolah tersebut, banyak perubahan yang terjadi. Terutama dalam peningkatan mutu pendidikan di sekolah yang rencananya akan melaksanakan Ujian Akhir Nasional (UAN) pertama tahun 2013 ini. Belum selesai melaksanakan program yang ada, Maladi Jaya langsung dipindah dan digeser untuk memimpin SDN 01 Sekongkang.
"Kami hanya minta pak Maladi dipertahankan sementara sampai UAN, agar program yang dilaksanakan selama ini bisa diketahui hasilnya," tandasnya.
TALIWANG--Mutasi sejumlah kepala sekolah yang dilakukan Pemda Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) akhir pekan lalu ternyata mendapat protes. Puluhan wali
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Riau
Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
Minggu, 24 November 2024 – 11:24 WIB - Daerah
Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
Minggu, 24 November 2024 – 11:10 WIB - Daerah
Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
Minggu, 24 November 2024 – 04:45 WIB - Sumsel
Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
Minggu, 24 November 2024 – 01:01 WIB
BERITA TERPOPULER
- Riau
Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
Minggu, 24 November 2024 – 08:01 WIB - Humaniora
Potensi Besar Kentang Garut Binaan UPLAND untuk Dukung Swasembada Pangan
Minggu, 24 November 2024 – 10:31 WIB - Pilkada
Periksa Cagub Bengkulu Menjelang Masa Tenang, KPK Disebut Terima Orderan
Minggu, 24 November 2024 – 12:35 WIB - Destinasi
Jadwal Bioskop di Bali Minggu (24/11): Denpasar Cineplex – Level 21 XXI Mall, Yuk Gas!
Minggu, 24 November 2024 – 09:14 WIB - Pilkada
Teriakan 'Ganti Bupati' Menggema di Kampanye Akbar Paslon 02
Minggu, 24 November 2024 – 08:19 WIB