Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Keren, Indonesia Masuk Kategori Pelabuhan Terbaik di Dunia

Rabu, 28 Desember 2022 – 18:03 WIB
Keren, Indonesia Masuk Kategori Pelabuhan Terbaik di Dunia - JPNN.COM
Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) memberikan penghargaan kepada 10 pelabuhan. Foto: Wenti Ayu/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) memberikan penghargaan kepada 10 pelabuhan.

Adapun pelabuhan tersebut sudah melakukan sertifikasi Green Port pada acara Green Port Award 2022 dengan tema "Indonesia Menuju Pelabuban Berkelanjutan Kelas Dunia".

Penghargaan juga diberikan kepada pelabuhan yang telah melakukan proses assesmen oleh IDSurvey atau PT Biro Kalsifikasi Indonesia (Persero) dan PT Sucofindo.

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan pelabuhan memegang peranan penting di Indonesia yang merupakan negara maritim.

Menurut Luhut, terrdapat 149 pelabuhan yang akan didorong untuk memenuhi standar Green Port dan Smart Port agar mampu bersaing di kancah Internasional.

"Indonesia satu-satunya negara di Asia Tenggara yang masuk ke dalam 20 besar negara dengan pelabuhan terbaik," ujar Luhut dalam Green Port Awards 2022," Rabu (28/12).

Sebab, posisi Indonesia kini berada di atas negara maju lainnya, di antaranya Italia, Perancis, Yunani, Jerman, Amerika Serikat, Rusia, Australia, dan Kanada.

Luhut menyebutkan terdapat 3.227 pelabuhan di Indonesia untuk menjamin konektivitas dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi, bahkan 40 persen jalur pelayaran Internasional masuk ke wilayah Indonesia.

Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) memberikan penghargaan kepada 10 pelabuhan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close