Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Keren juga ya Cara Indonesia Dukung Perjuangan Palestina, Begini

Minggu, 28 November 2021 – 18:23 WIB
Keren juga ya Cara Indonesia Dukung Perjuangan Palestina, Begini - JPNN.COM
Tangkapan layar Direktur Timur Tengah Kementerian Luar Negeri RI Bagus Hendraning Kobarsyih saat berbicara pada forum yang diselenggarakan secara hybrid oleh Aqsa Working Group untuk memperingati Pekan Solidaritas Palestina, Minggu (28/11/2021). (ANTARA/Yashinta Difa)

jpnn.com, JAKARTA - Indonesia melakukan sejumlah langkah untuk mendukung perjuangan Bangsa Palestina.

Salah satunya, meningkatkan kerja sama kedua negara, antara lain di bidang perdagangan.

Menurut Direktur Timur Tengah Kementerian Luar Negeri RI Bagus Hendraning Kobarsyih, kerja sama yang telah berjalan yakni pemberlakuan tarif bebas bea masuk bagi sejumlah produk unggulan Palestina.

Antara lain, minyak zaitun, buah-buahan, dan kurma sejak Januari 2018.

“Indonesia juga sedang merintis kerja sama untuk perjanjian preferential trade agreement (PTA) dengan pemerintah Palestina untuk membantu rakyat Palestina melakukan perdagangan dan meningkatkan kerja sama ekonomi kedua negara,” ujar Bagus.

Dia menyatakan hal tersebut dalam acara bincang-bincang 'Pekan Solidaritas Palestina: Milennial Peacemaker Forum' yang dipantau secara virtual dari Jakarta, Minggu (28/11).

Menurut Bagus, Pemerintah Palestina telah mengajukan pembebasan bea masuk untuk 61 produk, antara lain mur, baut, sabun, keramik dan rempah-rempah.

Pembahasan PTA ditujukan untuk meningkatkan kinerja perdagangan kedua negara yang tercatat 5 juta dolar AS per tahun (sekitar Rp 72 miliar) atau hanya 0,1 persen dibandingkan nilai perdagangan internasional Palestina.

Keren juga ya langkah Indonesia mendukung perjuangan Bangsa Palestina, semoga negara lain melakukan hal yang sama.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News