Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kerja Sama PGN-MRT Sejalan dengan Komitmen Menuju Energi Bersih

Senin, 26 Februari 2024 – 03:13 WIB
Kerja Sama PGN-MRT Sejalan dengan Komitmen Menuju Energi Bersih - JPNN.COM
Salah satu operasional PGN. Foto: Dokumentasi PGN

jpnn.com, JAKARTA - Praktisi migas Hendra Jaya menilai, kerja sama antara Pertamina melalui sub holding gas, PT PGN dan PT MRT Jakarta sangat positif.

Ekspansi bisnis tersebut dinilai sejalan dengan komitmen BUMN energi itu dalam mendorong energi bersih.

Seperti diketahui, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) menjalin kerja sama dengan PT MRT Jakarta terkait rencana perluasan pemanfaatan jaringan gas kota di sepanjang jalur Kawasan Berorientasi Transit atau Transit Oriented Development (TOD) MRT DKI Jakarta.

Sinergi tersebut merupakan upaya win-win untuk memperkenalkan, sekaligus mengembangkan ekosistem PGN dalam menyediakan energi bersih ke MRT.

“Meski dari fosil, tapi emisi gas paling rendah dibandingkan batubara. Maka kita sebut transisi energi dari fosil ke renewable energy. Ini sesuai dengan komitmen dan kampanye (tentang energi bersih Pertamina),” ujar Hendra.

Oleh karena itu, Hendra mendukung pengembangan bisnis jaringan gas PT PGN.

Menurut Hendra, upaya tersebut merupakan langkah positif dalam upaya transisi energi sebagai upaya menuju target net zero emission (NZE) di 2060.

“Dalam transisi energi, pengunaan gas biasa dilakukan. Karena itu tadi, emisi paling rendah,” jelas Hendra Jaya.

Sinergi tersebut merupakan upaya win-win untuk memperkenalkan, sekaligus mengembangkan ekosistem PGN dalam menyediakan energi bersih ke MRT.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News