Kerja Sama Siloam-SingHealth, Perkuat Perawatan Kanker di Indonesia
MRCCC merupakan pusat kanker komprehensif swasta pertama dan terbesar di Indonesia yang berlokasi di Semanggi, jantung kota Jakarta.
Sejak dibuka pada 2011, MRCCC menjadi satu-satunya pusat kanker swasta terakreditasi dan telah berkembang menjadi pusat kanker tersier tepercaya yang menerima rujukan dari rumah sakit dan klinik dari seluruh Indonesia, baik bagi pasien swasta umum maupun yang menggunakan asuransi.
Di MRCCC, deteksi dini, onkologi bedah, kemoterapi, dan radioterapi dilakukan terpusat pada satu lokasi.
Melalui MRCCC, Siloam juga melakukan investasi yang besar di bidang onkologi. Membuka pusat-pusat onkologi di beberapa rumah sakit yang ada pada jaringannya di Indonesia, termasuk penyediaan lebih dari 10 Linac (Linear Accelerator) untuk menjawab kebutuhan akan perawatan kanker tingkat lanjut di luar Jakarta dan Pulau Jawa.
Kemitraan strategis ini bermanfaat bagi kedua belah pihak dalam berbagai hal, termasuk meningkatkan pengetahuan dalam kasus kanker yang kompleks serta meningkatkan kesadaran, paparan, dan pengalaman kedua belah pihak di bidang onkologi.
"Kemitraan ini juga memungkinkan Siloam dan SingHealth menjadi mitra perawatan kolaboratif," kata Wakil Presiden Direktur Siloam Hospitals Group, Caroline Riady.
Selain itu, para dokter dan ahli medis Siloam dan SingHealth dapat memperoleh manfaat dari penelitian serta pelatihan klinis.
Saat ini, Siloam mengelola 41 rumah sakit di seluruh Indonesia dengan melayani lebih dari 28 ribu pasien kemoterapi setiap tahunnya dan melakukan lebih dari 300 ribu perawatan radioterapi.