Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ketika Bu Mega Mengumumkan Capres PDIP, Koalisi Goyang atau Bersatu?

Minggu, 21 Agustus 2022 – 19:36 WIB
Ketika Bu Mega Mengumumkan Capres PDIP, Koalisi Goyang atau Bersatu? - JPNN.COM
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto saat memberikan keterangan pers usai joging bersama media di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Minggu (21/8/2022). (ANTARA/HO-PDIP)

Hasto menjelaskan apabila memutar kembali perjalanan atau pengalaman di masa lalu, seperti soal Pilkada DKI Jakarta era Joko Widodo, Pilwako Surabaya, serta pencalonan Jokowi sebagai capres, dinamika-dinamika yang muncul selalu berulang.  

Menurutnya, PDIP juga sudah memiliki banyak pengalaman dalam mengelola berbagai dinamika politik yang terjadi. “Itu merupakan hal yang wajar, dan itu ekspresi demokrasi,” tegasnya. 

Pada akhirnya nanti, kata dia, setelah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memutuskan dan mengumumkan siapa calon presiden yang akan diusung, maka untuk cawapresnya pasti dibahas bersama-sama. 

“Jadi, dahulu, kan, Pak Jokowi yang diumumkan dahulu oleh Bu Mega. Nah, kemudian untuk siapa cawapresnya itu dibahas bersama (partai koalisi). Nah, di situ baru ditetapkan bersama-sama,” kata Hasto. (boy/jpnn)

Ketika Bu Mega mengumumkan nama capres yang diusung PDIP, koalisi-koalisi parpol yang sudah terbentuk bakal goyang atau bersatu?

Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close