Ketika Kiai Ma'ruf dan Tokoh Sunda Solihin GP Saling Hormat
Sabtu, 19 Januari 2019 – 11:45 WIB
Dia menambahkan, hal ini tentu menjadi kehormatan baginya, serta tanggung jawab besar dalam rangka mewujudkan cita-cita leluhur dan masuarakat Pasundan.
Sedangkan Heidi Hidayat mengatakan bahwa silaturahmi yang digagasnya itu sebagai fasilitator untuk mengembangkan budaya, dan masyarakat Sunda yang agamis.
"Kebetulan Kiai Ma'ruf Amin dari Sunda," ujar Heidi di Hotel Horison, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (19/1/2019).
Dia menambahkan, dalam rangkaian acara tersebut, Kiai Ma'ruf dikukuhkan sebagai tokoh agama masyarakat Sunda.
“Sekaligus acara ini mengukuhkan beliau sebagai tokoh agama masyarakat Sunda. Itu tema hari ini," kata Heidi.(boy/jpnn)