Ketua DPR: Contek Massal Bisa jadi Preseden Buruk
Beberkan Contoh Kecurangan Ujian di Sekolah yang Lazim TerjadiJumat, 17 Juni 2011 – 14:56 WIB
JAKARTA - Kasus Siami yang diusir oleh ratusan warga setelah ia melaporkan guru SDN Gadel 2 yang memaksa anaknya, Al, memberikan contekan kepada teman-temannya saat Ujian Nasional (UN) pada 10-12 Mei 2011 lalu, dinilai mesti disikapi serius. "Jangan sampai kasus ini menjadi preseden buruk. Ini akan merusak masa depan bangsa ini," kata Ketua DPR RI Marzuki Alie, Jumat (17/6), di Jakarta. Apalagi menurut Marzuki, karena kasus ini menyangkut anak-anak yang notabene adalah calon pemimpin bangsa ke depan. "Kalau anak diajarkan nyontek, melakukan hal salah seolah itu pembenaran, itu tidak baik," ungkap politisi Partai Demokrat itu.
Maka dari itu, Marzuki mengaku dirinya sangat mendukung sanksi yang diberikan oleh pemerintah setempat terhadap oknum guru dan kepala sekolah yang terlibat. "Kalau saya pikir sanksi yang diberikan itu, saya dukung. Namun, kalau kelulusan rendah, jangan langsung dipecat," tegasnya.
Menurutnya, kejadian di SDN Gadel 2 itu jangan dilihat (sisi) akibatnya saja. Dia yakin kejadian seperti itu bukan hanya terjadi di sana. Lebih jauh, Marzuki mengaku turut merasakan beban guru sekolah dan Kepsek, jika ada muridnya yang tidak lulus. "Itu bebannya luar biasa. Biasanya, apalagi (jika) tidak dilakukan klarifikasi oleh Kepala Dinas, kalau kelulusan rendah, Kepsek-nya ditegur. Akibatnya mereka melakukan segala usaha agar anak didiknya lolos," katanya.
JAKARTA - Kasus Siami yang diusir oleh ratusan warga setelah ia melaporkan guru SDN Gadel 2 yang memaksa anaknya, Al, memberikan contekan kepada
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Pendidikan
Dituding Kampus Abal-Abal, UIPM Tunjukkan Bukti Terdaftar di Kemenkumham RI
Minggu, 17 November 2024 – 16:05 WIB - Pendidikan
Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
Minggu, 17 November 2024 – 15:02 WIB - Pendidikan
Buntut Penangguhan Gelar Doktor Bahlil, Deolipa Minta 2 Dekan UI Mundur dari Jabatannya
Minggu, 17 November 2024 – 06:55 WIB - Pendidikan
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Pesan Prabowo soal Kurikulum Merdeka, Alon-Alon
Sabtu, 16 November 2024 – 15:30 WIB
BERITA TERPOPULER
- Investasi
Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik, Berikut Daftarnya
Senin, 18 November 2024 – 09:15 WIB - Dahlan Iskan
Tafsir Iqra
Senin, 18 November 2024 – 08:05 WIB - Gosip
Denny Sumargo Menyesal Datangi Rumah Farhat Abbas, Ini Sebabnya
Senin, 18 November 2024 – 09:19 WIB - Jogja Terkini
Selamat! Basuki Hadimuljono Dikukuhkan sebagai Ketum PP Kagama
Senin, 18 November 2024 – 10:15 WIB - Parpol
Nadya Roihana: PKB Mengutuk Kekerasan di Pilkada Sampang
Senin, 18 November 2024 – 11:02 WIB