Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ketua DPR Puan Bertemu Menteri Ekonomi Jepang, Nih Agendanya

Minggu, 04 September 2022 – 05:59 WIB
Ketua DPR Puan Bertemu Menteri Ekonomi Jepang, Nih Agendanya - JPNN.COM
Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Ekonomi Jepang Yasutoshi Nishimura di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Sabtu (3/9/2022). Foto: Humas DPR RI

“Saya mengundang investasi Jepang di sektor strategis di Indonesia seperti infrastruktur, energi, transportasi dan industri otomotif. Saya mendukung investasi industri otomotif Jepang guna mendukung elektrifikasi sektor transportasi agar Indonesia menjadi basis produksi kendaraan listrik,” paparnya.

Puan juga mengharapkan penyelesaian sesuai waktu pembangunan infrastruktur strategis di Indonesia dengan dukungan Jepang untuk pembangunan MRT Jakarta dan pelabuhan Patimban,” ujar Puan.

Terkait kerja sama dalam bidang energi, khususnya transisi energi, Puan memberi apresiasi terhadap inisiatif Jepang untuk membangun kerjasama energi di Asia melalui Asia Zero Emission Community (AZEC).

Dia pun mendorong implementasi kerja sama transisi energi melalui investasi di bidang energi terbarukan, antara lain hidrogen, biomassa dan methanol.

“Saya ingin menyampaikan pentingya kerja sama bidang transisi energi melalui teknologi transfer dan dukungan pembiayaan dan guna mendukung Indonesia menurunkan emisinya,” kata Puan.

Cucu Proklamator RI Bung Karno ini menyebut, DPR selalu mendorong pemerintah Indonesia untuk terlibat aktif menjadi bagian komunitas internasional menurunkan emisi, sesuai target Paris Agreement.

Menurut Puan, hal ini sejalan dengan upaya DPR untuk mempercepat transisi  menuju ekonomi hijau baik tingkat nasional maupun internasional.

“Hal ini juga saya upayakan pada Sidang IPU ke-144 di Bali, Maret 2022 yang menghasilkan Nusa Dua Declaration sebagai komitmen mengatasi dampak perubahan iklim,” ungkapnya.

Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Ekonomi Jepang Yasutoshi Nishimura.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close