Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ketua MPR Bamsoet Dorong Pemerintah Segera Atasi Tingginya Harga Avtur di Indonesia

Rabu, 03 April 2024 – 22:45 WIB
Ketua MPR Bamsoet Dorong Pemerintah Segera Atasi Tingginya Harga Avtur di Indonesia - JPNN.COM
Ketua MPR Bambang Soesatyo saat menerima kunjungan President Director Blackstone Cargo Airlines Zack Isaak di Jakarta, Rabu (3/4). Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR Bambang Soesatyo mendorong pemerintah bersama Pertamina untuk segera mengatasi tingginya harga avtur di Indonesia.

Menurut Bamsoet yang akrab disapa, harga avtur di Indonesia lebih tinggi 20 persen dibanding di Singapura dan Malaysia sehingga mengganggu mata rantai usaha sektor logistik dan kargo.

Dia menyebutkan rata-rata biaya avtur berkontribusi sekitar 35 sampai 40 persen terhadap biaya operasi pesawat.

Karena itu, ungkap Bamsoet, tidak hanya mengganggu penerbangan penumpang berjadwal, kenaikan harga avtur yang semakin tinggi ditambah menguatnya kurs dolar juga telah menyebabkan industri penerbangan kargo terkena dampaknya.

Bamsoet menyebut perusahaan kargo rata-rata telah menandatangani kontrak selama setahun dengan perusahaan jasa pengiriman dalam negeri untuk mengangkut berbagai muatannya.

Namun, karena kondisi harga avtur yang terus melejit, membuat industri penerbangan kargo juga menjerit.

"Jangan sampai dampaknya menyebabkan terjadinya pemangkasan lapangan pekerjaan," ujar Bamsoet mengingatkan.

Terlebih industri penerbangan kargo, kata Bamsoet, merupakan bagian dari ekosistem pengembangan ekonomi digital Indonesia yang membantu UMKM memasarkan berbagai produknya secara digital sehingga pemasarannya tidak hanya di lokasi sekitar tempatnya berusaha, melainkan bisa menjangkau berbagai wilayah lain dari Sabang hingga Merauke.

Ketua MPR Bambang Soesatyo menyoroti harga avtur di Indonesia yang lebih tinggi 20 persen dibanding di Singapura dan Malaysia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close