Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Khawatir Letusan Gunung Agung, Kota Amed Ditinggal Turis

Jumat, 29 September 2017 – 14:00 WIB
Khawatir Letusan Gunung Agung, Kota Amed Ditinggal Turis - JPNN.COM

"Usaha seperti speedboat telah dievakuasi ke tempat lebih aman ... speedboat sangat mahal, jadi kami ingin memindahkannya jauh dari abu.”

"Selain itu, tidak ada tamu di sini yang mau menyeberang ke Gili [pulau], itu masalahnya."

Pekerja restoran bernama Komang Putra mengatakan, sudah dua hari ini ia bekerja tanpa melayani pelanggan.

"Sebelum berita tentang Gunung Agung menyebar, kami mungkin melayani enam meja di siang hari dan akan semakin ramai di malam hari, sekitar delapan meja. Tapi selama enam atau tujuh hari terakhir, ini sudah sepi."

Khawatir Letusan Gunung Agung, Kota Amed Ditinggal Turis
Ni Made Febriana (tengah) dengan keluarganya.

ABC News: Adam Harvey

Beberapa bisnis tetangga sudah tutup.

"Mungkin akhir pekan ini saya akan berbicara dengan atasan, untuk melihat bagaimana situasinya, haruskah kami menutupnya atau mempertahankannya," kata Komang.

Juru bicara Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, mengatakan, sekitar 135.000 orang sekarang telah terdaftar di pusat evakuasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News