KIB Akan Bicara dengan Jokowi, Minta Petunjuk Siapa Capres 2024?
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani mengatakan elite parpol Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) akan berbicara dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait keberlanjutan program pemerintah saat ini.
Arsul menyebut KIB yang dibentuk Golkar, PAN, dan PPP nantinya bisa melanjutkan program-program strategis pemerintahan ini ke depan.
Menurut dia, semua yang turut menentukan dalam konfigurasi politik nasional pasti akan diajak bicara oleh KIB.
"Tentu pemerintahan pada saat ini, Pak Jokowi, Pak Kiai Ma'ruf Amin sebagai wapres, tentu KIB akan turut mendengarkan," kata Arsul di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (20/6).
Selain bicara program, KIB juga akan berbicara dengan Presiden Jokowi mengenai sosok yang dinilai bisa melanjutkan program-program pemerintahan saat ini.
Anggota Komisi III DPR RI itu menyebut hasil pembicaraan tersebut akan diterima sebagai masukan.
Namun, dia juga menegaskan tiap partai politik memiliki otonomi untuk menentukan sosok Capres 2024 yang akan diusung.
"Tetapi, tentu KIB punya sebagai partai politik, juga otonominya sendiri," lanjutnya.